Minggu, 17 April 2011

Fungsi Masker & jenisnya

Fungsi Masker & jenisnyaDec 19, '07 5:16 PM
for everyone
Pada dasarnya masker berguna untuk:

-membersihkan dan memperbaiki pori-pori kulit
-Membersihkan kotoran dan minyak pada lapisan kulit yang lebih dalam, serta mengangkat   sel-sel kulit mati
-mengurangi iritasi kulit
-menimbulkan perasaan sejuk dan nyaman pada kulit
-menghaluskan lapisan luar kulit
-Sebagai pelembap dan penyegar kulit 

    Secara sistematik, masker bertindak merangsang sirkulasi aliran darah maupun limpa, merangsang dan memperbaiki kulit melalui percepatan proses regenerasi dan memberikan nutrisi pada jaringan kulit.
   
    Masker dapat juga berfungsi sebagai pembawa bahan-bahan aktif yang berguna bagi kesehatan kulit, seperti ekstrak tumbuhan, minyak esensial, atau rumput laut yang dapat diserap oleh permukaan kulit untuk dibawa ke dalam sirkulasi darah.
   
    Masker berbentuk pasta atau krim dapat dioleskan langsung pada kulit. Dalam bentuk buah,dihancurkan lebih dahulu, baru dioleskan pada kulit wajah secara langsung atau diambil sarinya. Jenis buah sesuaikan dengan jenis kulit. Keistimewaan masker dari bahan alami ini adalah tidak mengeras sehingga kulit tetap bisa 'bernapas'.
   
    Jika anda mempunyai riwayat alergi atau memiliki kulit sangat sensitif, jaringan perut baru, terbakar sinar matahari, terdapat kerusakan pembuluh darah kapiler, ataupun mengalami infeksi dan penyakit kulit, sebaiknyatidak menggunakan masker.
Adapun Jenis Masker:
-Setting Mask (Clay Mask):terbuat dari mineral, seperti kaolin (Bolus Alba), magnesium karbonat, kalamin, dan belerang (sulfur)
-Non-setting mask: mengandung bagian dari tumbuhan atau bahan alami
-Phytotherapy mask:mengandung ekstrak tumbuhan dan minyak esensial
-Masker khusus seperti paraffin wax, masker termal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar